Tips Mendidik Anak Agar Menjadi Sholeh
Anak adalah harta yang tidak ternilai oleh apapun. Dia ibarat titipan paling indah yang diberikan Allah kepada orang tuanya. Pada masa depannya lah terletak harapan serta kebahagiaan para orang tua.
Dijaman modern seperti sekarang ini, adalah sebuah keharusan bagi orang tua untuk mengajarkan anak- anak mereka tentang pentingnya akidah yang lurus. Hal ini penting untuk dilakukan, mengingat banyaknya pengaruh diluaran yang bisa membentuk karakter anak- anak kita. Maka sebagai orang tua, kita harus tahu bagaimana cara mengarahkan mereka, agar kelak mereka menjadi anak- anak yang sholeh. Berikut beberapa tips mendidik anak agar menjadi sholeh, Insyaallah.
1. Sholehkan diri, Sholehkan anak.
“Buah jatuh tak jauh dari pohonnya”, perumpamaan ini pas sekali untuk menggambarkan, bahwa sedikit banyak anak adalah cerminan dari kedua orang tuanya.
2. Orang tuaku, tauladanku.
“Like father, like son”, ungkapan ini mungkin sudah sering kita dengar untuk menjelaskan bahwa memang anak adalah plagiator ulung.
3. Ukir Masa Depan Anak dengan Ilmu
Mengajarkan ilmu kepada anak, ibarat mengukir diatas batu. Ilmu apapun yang orang tua berikan kepada anak akan dengan mudah terserap.
4. Perhatikan lingkungan anak- anak kita
"Sesungguhnya perumpamaan teman yang shalih dengan teman yang buruk adalah seperti penjual minyak wangi dan pandai besi.
5. Sabar, ikhlas dan doa
Kesabaran adalah hal mutlak harus dimiliki orang tua. Hal ini karena dalam rentang proses mendidik anak, kadang kita menemui hal- hal yang kurang berkenan.
Oleh karena alasan diatas KB. AISYIYAH GUNUNGSARI dengan didukung tempat belajar yang representatif dan nyaman bagi anak didik. KB. AISYIYAH GUNUNGSARI siap mendidik putra-putri Desa Gunungsari, agar menjadi anak-anak yang beriman, bertaqwa, cerdas dan bebakti kepada kedua orang tua. Adapun VISI, MISI dan TUJUAN dari KB. AISYIYAH GUNUNGSARI sebagai berikut :
VISI :
Cerdas, Terampil, Berwawasan Kebangsaan Berlandaskan Iman & taqwa
MISI :
1. menumbuhkan aqidah dalam perilaku akhlaqul karimah anak sehingga memiliki kemampuan dasar keimanan dan ketaqwaan kepada ALLAH SWT
2. mengembangkan multi kecerdasan
kinestik, linguistik, spiritual, matematik, art, spasial, musik, intrapersonal dan interpersonal
3. menyelenggarakan pembelajaran yang aktif, kreatif, inavatif, menyenangkan, gembira dan berbobot
4. mengenalkan keagamaan kebudayaan negara kesatuan RI
5. menanamkan rasa cinta pada tanah air melalui pembelajaran
TUJUAN :
1. dengan mengembangkan aqidah dan akhlaqul karimah anak dapat meningkatkan iman dan taqwa
2. melaksanakan pembelajaran dan pembiasaan untuk mengembangkan multi kecerdasan
3. menyelengarakan pembelajaran yang aktif dan menyenangkan untuk menghasilkan anak yang kreatif dan inovatif
4. dengan mengenalkan keragaman berbudaya, anak dapat mengetahui ragam budaya negara kesatuan RI
5. membekali peserta didik agar merasa memiliki negara kesatuan RI
Dengan tempat yang representatif dan nyaman KB. AISYIYAH GUNUNGSARI siap mendidikk putra-putri Desa Gunungsari dan Sekitarnya sedini mungkin. Untuk menunjukkan kondisi kelas dan kegiatan anak didik KB. AISYIYAH GUNUNGSARI seperti gambar dibawah ini :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar